Kejaksaan Negeri Labuhanbatu
Berita

Setyo Pranoto Pimpin Upacara HBA Ke 59 di Kejaksaan Negeri Labuhanbatu

Kajari Labuhanbatu Setyo Pranoto memimpin upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-59 Tahun 2019 dengan Tema “Tingkatkan Pengabdian Demi Kemajuan Keunggulan Dan Keutuhan Negeri” pada hari Senin tanggal 22 Juli 2019 di Halaman Kantor Kejaksaan Negeri Labuhanbatu yang diikuti para Kasi, Kasubag. Kasubsi, Jaksa Fungsional dan Pengawai TU serta tenaga Honorer.

Dalam kesempatannya Kepala Kejaksaan Negeri Labuhanbatu membacakan pidato Jaksa Agung RI serta perintah harian Jaksa Agung RI  kepada seluruh jajarannya. adapun Perintah Harian Jaksa Agung RI tersebut, antara lain:

  1. Tingkatkan profesionalitas, kemampuan perorangan dan kesatuan sebagai bekal mengantisipasi, menangani dan menuntaskan setiap masalah dan tugas yang akan dan sedang dihadapi.
  2. Pupuk semangat solidaritas, mampu bekerja sama, berkordinasi dan bersinergi, memegang teguh prinsip dan jati diri, agar tetap terjaga dan dijunjung tinggi.
  3. Tingkatkan keberanian dan kejujuran menyadari kekurangan dan kesalahan diri disertai kepekaan, cepat melakukan langkah perbaikan dan koreksi
  4. Kukuhkan jiwa korsa landasan utama kebersamaan Insan Adhyaksa yang saling mendukung, menjaga, mengingatkan dan menguatkan sebagai penopang eksistensi, kebanggaan, martabat dan harga diri profesi bagi tetap tegaknya institusi.
  5. Persiapan diri untuk mengabdi dan bekerja sepenuh hati demi kemajuan, keunggulan dan keutuhan Negeri.

Dalam Pidato Jaksa Agung RI yang dibacakan Kajari Labhanbatu juga menyampaikan bahwa peringatan Hari Bhakti ini, akan selalu mengingatkan dan menumbuhkan kembali kesadaran segenap Insan Adhyaksa pengakuan tentang masih banyaknya kekurangan yang harus diperbaiki, ditata, dibenahi, dan disempurnakan, bersamaan upaya menyelaraskan orientasi pemikiran dan cara kerja sebagai sebuah kehendak untuk berubah, melakukan pembaharuan dan penyesuaian berkenaan dinamika perkembangan berbagai aspek kehidupan seiring semakin besarnya ekspektasi, harapan dan tuntutan masyarakat atas dipenuhinya hak mereka untuk memperoleh keadilan.“Kewajiban serta tanggung jawab selaku institusi penegak hukum yang pada sisi lain harus pula berperan aktif mendukung, menjaga, dan mengawal keberhasilan semua program kerja pemerintah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan bangsa,” katanya.

Selanjutnya peringatan HBA ke 59 tersebut dilanjutnya dengan acara silaturrahmi dengan Purnaja dan makan nasi tumpeng bersama dengan yatim piatu, abang becak, kaum duafa dan OPD serta Kepala Desa pada Pemkab Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara.

Turut hadir dalam acara tersebut Plt. Bupati Labuhanbatu, Sekdakab Labuhanbatu, para Kepala OPD dan Kades se Kabupaten Labuhanbatu dan Labuhanbatu Utara.

Related posts

Penyuluhan Hukum Di Desa Simpang Empat Labura

KEJAKSAAN NEGERI LABUHANBATU HENTIKAN PENUNTTUTAN BERDASARKAN KEADILAN RESTORATIF PERKARA PENGANIAYAAN ATAS NAMA TERSANGKA MUHAMMAD HALOMOAN HARAHAP

Rapat Koordinasi Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan Tingkat Kabupaten Labuhanbatu

kejarilabuhanbatu